Cara Mengatasi IDM Tidak Bisa Download Video Youtube

IDM Tidak Bisa Download Video Youtube – Internet Download Manager atau IDM merupakan aplikasi yang akan membantu anda untuk mempermudah dalam proses download di internet.

Dengan menggunakan aplikasi ini speed download anda jadi lebih cepat, bisa download otomatis, sistem resume download dan lainnya.

Tentunya hal tersebut sangat membantu buat yang hobi download, seperti game, film, file dan lain-lain dengan size yang besar.  Untuk menggunakan idm anda harus membelinya terlebih dahulu. Namun jika anda tertarik bisa mencoba versi trial yang diberikan secara gratis selama 15 hari.

Walaupun sangat membantu, idm sering mengalami beberapa masalah, salah satunya seperti tidak bisa download video dari youtube. Masalah tersebut disebabkan oleh beberapa hal, seperti error atau bug dari aplikasi idm, extension idm dan lainnya.

Untuk solusinya anda bisa membaca cara mengatasi idm tidak bisa download video youtube berikut ini.

Cara Mengatasi IDM Tidak Bisa Download Video Youtube

idm tidak bisa download video youtube
idm tidak bisa download video youtube

Install Ulang IDM

Idm merupakan aplikasi starup atau auto start, dimana aplikasi ini akan secara otomatis berjalan dibelakang layar setiap saat. Akibat pengunaan yang terus menerus dan berjalan secara otomatis, bisa saja idm mengamali bug atau error.

Hal ini umum terjadi terhadap aplikasi atau software. Biasanya idm tersebut tidak bisa digunakan, contohnya saja anda membuka sebuah video di youtube, namun panel idm tidak keluar atau tampil.

Lalu bagaimana cara mengatasi hal tersebut ? Tentunya untuk menghilangkan semua bug dan error dari IDM tersebut haruslah dilakukan install ulang.

Untuk melakukan install ulang anda bisa menggunakan aplikasi uninstall yang tersedia langsung di folder idm atau bisa menggunakan fitur Uninstall yang ada di Apps and features pada bagian settings.

Jika proses install ulang sudah selesai, sekarang download kembali file idm terbaru dari website resmi idm di internetdownloadmanager.com, lalu lakukan instalasi seperti biasa dan jangan lupa lakukan aktivasi pada IDM. Jika semua proses sudah selesai, coba buka kembali youtube dan download video yang anda inginkan.

Update Extension IDM

Untuk membantu IDM berjalan dengan baik di browser yang anda gunakan, maka anda wajib menggunakan ekstension tambahan yang telah disediakan oleh IDM. Untuk saat ini, extension yang tersedia hanya untuk browser mozila firefox dan google chrome.

Untuk mengatasi masalah idm tidak bisa download video youtube, coba lakukan update terhadap extension IDM yang anda gunakan. Umumnya setiap browser akan memberikan notifikasi untuk melakukan update terhadap Extension. Namun jika tidak ada, anda bisa melakukannya secara manual dengan masuk ke menu Extension  pada setiap browser.

Dengan melakukan update terhadap extension idm yang anda gunakan, maka semua bug atau error yang ada di versi extension idm sebelumnya telah hilang dan terhapus. Jadi anda sudah bisa menggunakan kembali IDM untuk mendownload video di youtube.

Install Ulang Extension IDM

Namun, jika telah melakukan update tetapi tetap tidak bisa download video dari youtube menggunakan IDM, maka anda bisa mencoba Install ulang extension IDM tersebut.

Coba hapus extension idm yang sebelumya lalu download kembali melalui chrome store jika menggunakan google chrome dan addons mozilla jika menggunakan Mozila firefox. Hal ini akan membantu anda untuk menghapus semua bug yang ada di Extension IDM tersebut.

Muncul Error 403 Forbidden

Hal ini biasanya terjadi jika ip yang anda gunakan di browser dan idm berbeda. Mungkin anda menggunakan proxy di browser, tetapi di IDM tidak. Untuk itu anda perlu mematikan terlebih dahulu proxy yang digunakan, supaya ip address sama antara idm dan browser.

Penyebab lainnya muncul pesan error 403 Forbidden, bisa disebabkan karena versi idm yang anda gunakan adalah versi lama, jadi perbaharui terlebih dahulu idm yang anda gunakan.

Baca Juga: Cara Download Lagu MP3 Dari Youtube

Akhir Kata

Demikianlah cara mengatasi idm tidak bisa download video youtube. Dengan melakukan cara diatas sekarang anda sudah bisa dan lebih mudah lagi menggunakan idm untuk mendownload video dari youtube.

Jangan lupa selalu lakukan update terhadap aplikasi idm dan extension yang anda gunakan. Semoga bermanfaat.